Take a fresh look at your lifestyle.

Program Ketapang Pemdes Lindangan Bagikan Bibit Ikan Mas Pada Masyarakat

0
Metrokawanua. Com — Bersumber dari dana desa (Dandes) tahun 2024 Pemerintah Desa Lindangan Kecamatan Tompaso Baru, membagikan bibit ikan mas pada masyarakat. Rabu (31/07/24)
Pjb. Hukum Tua Pingkan Tewu kepada media ini,  menjelaskan. Pembagian Bibit ikan pada masyarakat untuk dibudidayakan yang dilakukan pemerintah desa bersumber dari Dana Desa melalui program Ketahanan pangan (Ketapang), hal ini sesuai dengan hasil keputusan bersama dengan BPD dalam kegiatan musyawarah desa, kemudian dituangkan kedalam APBDes tahun 2024. Yang selanjutnya ditetapkan dengan peraturan desa (Perdes). “Ucapnya
“Lanjutnya lagi, tentunya sebagai Hukum berharap bibit ikan mas yang dibagikan pada saat ini dapat dibudidayakan masyarakat agar bisa menghasilkan nantinya ketika sudah bisa dijual, hal ini bisa berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat, lebih khusus dalam memenuhi kebutuhan keluarga. “Ungkap Tewu
Sementara Camat Jemmy Loa berharap program ketahanan pangan yang dilakukan pemerintah desa lindangan dengan membagikan bibit ikan pada masyarakat, dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para penerima bantuan, agar dapat meningkatkan pendapatan keluarga. Bukan tidak mungkin ketika masyarakat dengan tekun melakukan pembudiyaan kedepan desa lindangan bisa menjadi penghasil ikan mas dikecamatn Tompaso Baru.”Ujarnya (Feidy)
Leave A Reply

Your email address will not be published.