Take a fresh look at your lifestyle.

Wabup PYR Terima 425 Mahasiswa Unsrat Yang Akan Melaksanakan KKT DiMinsel.

0
Metrokawanua. Com — Wakil Bupati Pdt. Petra Yani Rembang. M.Th atas nama pemerintah daerah secara resmi menerima 425 Mahasiswa Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, yang akan melaksanakan program kuliah kerja terpadu (KKT) diKabupaten Minahasa Selatan (Minsel).
Penerimaan para mahasiswa Unsrat yang akan melaksanakan program KKT selama 25 hari ditiga kecamatan yakni Amurang Timur, Tumpaan, serta Tatapaan.  Dilaksanakan diAula Waleta, Rabu (05/04/23) siang tadi, yang dihadiri Sekda Gladi Kawatu, Asisten III Arthur Tumipa, para Camat, serta sejumlah Dosen pembimbing.
Dalam arahannya Wabup PYR menjelaskan. Atas nama pemerintah daerah berterima kasih kepada Pusat Pengelola dan Pengembangan Kuliah Kerja Terpadu (P3KKNT) pada lembaga penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (LPPM), yang telah memberikan kepercayaan kepada Kabupaten Minahasa Selatan untuk menjadi lokus pelaksanaan program KKT angkatan ke-134 dengan menerapkan strategi pendekatan tematik dan non tematik, sehingga nantinya para mahasiswa KKT yang berjumlah 425 yang terdiri dari dua belas fakultas dapat mengaktualisasikan berbagai macam program dikecamatan Tatapaan, Tumpaan, dan 5 desa yang ada dikecamatan Amurang Timur.
Harapan kami melalui program KKT. Para mahasiswa dapat mendukung dan memberikan kontribusi untuk suksesnya program disektor perkebunan dan pertanian yang kini digalak pemerintah daerah yaitu “Mari Jo Batanam” yang selaras dengan program pemerintah provinsi Sulawesi Utara “Mari Jo Bakobong” dalam mendorong tingkat perekonomian masyarakat.
Program KKT ini juga selaras dengan pemerintah dalam menerapkan nilai-nilai Revolusi Mental, sehingga nantinya program Tematik dapat memperkuat sistem IT melalui pembuatan Website Desa serta didukung dengan program Non Tematik yang difokuskan pada pengembangan masyarakat desa melalui pembelajaran dan peningkatan pertanian dengan memanfaatkan lahan yang digarap maupun lahan tidur agar bisa menghasilkan.”Ujar PYR (Feidy)
Leave A Reply

Your email address will not be published.